Bentrokan terjadi antara anggota Brigade Mobil Kepolisian Daerah Sumatra Selatan dan warga Limbang Jaya, Ogan Ilir, Sumatra Selatan, Jumat (27/7). Bentrok mengakibatkan seorang anak tewas tertembak.
"Benar, informasinya ada korban satu orang. Saya belum dapat identitasnya. Kapolres Ogan Ilir masih di sana," kata Kepala Bidang Humas Polda Sumatra Selatan AKBP R. Djarod saat dihubungi via telepon, Jumat malam.
Menurut Djarod, kejadian berawal dari kasus pencurian pupuk di lahan PT Perkebunan Nusantara VII rayon 3. Polisi menduga pelakunya warga setempat. Polisi kemudian olah tempat kejadian perkara di tempat-tempat yang dicurigai menampung pupuk curian. Namun, kata Djarod, terjadi perlawanan warga.
"Benar, informasinya ada korban satu orang. Saya belum dapat identitasnya. Kapolres Ogan Ilir masih di sana," kata Kepala Bidang Humas Polda Sumatra Selatan AKBP R. Djarod saat dihubungi via telepon, Jumat malam.
Menurut Djarod, kejadian berawal dari kasus pencurian pupuk di lahan PT Perkebunan Nusantara VII rayon 3. Polisi menduga pelakunya warga setempat. Polisi kemudian olah tempat kejadian perkara di tempat-tempat yang dicurigai menampung pupuk curian. Namun, kata Djarod, terjadi perlawanan warga.